Skip to main content

5 jenis tanaman hias yang cocok untuk ditempatkan di kebun depan rumah

Jenis tanaman hias yang cocok untuk ditempatkan di kebun depan rumah. Tentunya tak dapat dipungkiri jika setiap orang di dunia ini pasti menyukai segala macam bentuk keindahan, apa pun jenis dan namanya. Terlebih lagi jika menyangkut soal hunian, tentu setiap pemilik rumah ingin menciptakan rumahnya seindah dan senyaman mungkin.

Ada banyak cara yang bisa dilakukan sang pemilik untuk menciptakan rumah huniannya menjadi lebih indah, misalnya seperti dilakukan pengecatan ulang terhadap warna tembok rumah yang sudah mulai luntur atau kusam, memugar dan merenovasi kembali rumah agar memiliki ruangan yang lebih besar atau bisa juga dengan menghias kebun atau teras rumah dengan berbagai macam jenis tanaman hias agar penampilan rumah menjadi lebih asri dan lebih segar.

Bagi Anda yang pada saat ini mungkin memiliki keinginan untuk mempercantik tampilan rumah dengan aneka jenis tanaman hias, maka berikut ini adalah beberapa referensi tanaman hias yang cocok untuk diletakkan di depan rumah.

1. Tanaman Adenium atau kamboja Jepang
Adenium atau kamboja Jepang merupakan salah satu jenis tanaman hias yang cukup trend pada saat ini. Selain memiliki warna bunga yang cantik, tanaman ini juga bisa di silangkan dengan adenium sejenis dengan warna bunga yang berbeda sehingga dalam satu batang adenium bisa menghasilkan bermacam-macam warna bunga. Hal unik lainnya dari tanaman ini adalah bentuk batangnya yang membesar membentuk botol yang tampak tidak proporsional.

Tanaman ini cocok ditanam menggunakan pot dengan media tanam yang memiliki tekstur kering seperti pasir malang atau sekam dengan intensitas penyiraman seminggu sekali. Adenium atau kamboja Jepang ini hampir terdapat di penjual-penjual tanaman hias dengan harga yang cukup murah yaitu antara 100 ribu hingga 150 ribu rupiah.




2. Tanaman Puring (puding atau kroton)
Tanaman hias yang berikutnya adalah tanaman yang bernama puring. Tak seperti tanaman hias pada umumnya, puring tidak memiliki bunga. Keindahan dari tanaman puring adalah terletak pada daunnya yang beraneka warna dan bentuk. Varietas tanaman puring pun begitu banyak dengan harga yang bervariasi, dari mulai puluhan ribu hingga jutaan rupiah tergantung dari jenis dan besarnya. Beberapa jenis tanaman puring yang cukup terkenal diantaranya seperti puring kura, puring apel, puring walet, puring raja dan lain sebagainya.

Selain memiliki penampilan yang cantik, puring juga memiliki khasiat lainnya yaitu sebagai tanaman dengan tingkat penyerapan karbon dan timbal paling efektif sekaligus bisa menjadi obat tradisional untuk meredakan mulas.



3. Aglaonema (Sri rejeki)
Aglaonema merupakan salah satu tanaman yang pernah populer di akhir tahun 2010-an bersama dengan tanaman Anthurium. Tanaman yang juga dikenal dengan nama Sri Rejeki ini termasuk dalam suku talas-talasan. Terdapat beberapa varietas tanaman aglaonema yang dapat Anda jadikan hiasan di teras rumah Anda, diantaranya seperti commutatum, brevispathum dan costatum. Adapun perawatan tanaman ini cukup mudah yaitu hanya dengan menggunakan pot dengan media tanam sekam bakar. Adapun tempat yang paling cocok untuk menaruh tanaman aglaonema adalah di tempat yang tidak terlalu panas atau tidak terlalu banyak terkena sinar matahari secara langsung.



4. Tanaman Pakis haji (Sikas)
Sikas merupakan salah satu tanaman hias yang bentuk yang unik. Sosoknya yang terlihat seperti tanaman purba dengan bentuk batang besar membuat tanaman ini terlihat sempurna dan menonjol untuk dipadukan bersama dengan tanaman hias lainnya. Meskipun terkesan kokoh, namun sebenarnya tanaman ini tidak terlalu tahan terhadap paparan sinar matahari langsung. Selain itu Anda juga harus rajin menyiramnya agar tanaman ini tidak menjadi layu mengingat tanaman ini memiliki tingkat penguapan yang cukup tinggi. Meskipun demikian namun tanaman ini memiliki akar yang cukup rentan busuk apabila media tanam terlalu basah.

Adapun media tanam yang paling cocok untuk tanaman sikas adalah dengan menggunakan pasir malang atau sekam yang tidak terlalu banyak menyimpan air.



5. Tanaman Anthurium
Meskipun nama Anthurium saat ini sudah tidak sepopuler waktu dulu, namun anthurium masih menjadi salah satu primadona tanaman hias yang cukup diminati. Untuk beberapa jenis tanaman anthurium memang diperlukan lahan yang cukup besar mengingat tanaman ini memiliki rentang daun yang cukup lebar. Namun terdapat juga beberapa jenis anthurium yang memiliki ukuran kecil, diantaranya seperti anthurium Jenmani, Hookeri dan lain sebagainya.



Nah, demikianlah beberapa jenis tanaman hias yang bisa Anda gunakan untuk mempercantik penampilan rumah. Bagaimana menurut Anda tanaman-tanaman tersebut?. Cukup indah bukan?. Sebenarnya masih banyak lagi jenis-jenis tanaman hias lainnya yang bisa tanam di kebun atau di depan teras rumah Anda, namun tentunya akan kita bahas di lain kesempatan.

Sedikit tips bagi Anda yang ingin membeli tanaman hias, sebelum membeli sebaiknya Anda sesuaikan terlebih dahulu tanaman dengan besarnya ruangan yang tersedia atau konsultasikan terlebih dahulu dengan penjual tanaman hias perihal tanaman apa yang paling cocok untuk diaplikasikan di rumah Anda.

Comments

Popular posts from this blog

Profil, Biodata, Foto dan Instagram Emre Kivilcim Pemeran Selim Di Film Drama Serial Elif SCTV

Profil, Biodata, Instagram Emre Kivilcim Pemeran Selim Di Film Drama Serial Elif SCTV . Mungkin belum terlalu banyak dari Anda yang mengenal dengan baik siapa itu sosok aktor tampan bernama Emre Kivilcim. Namun tentu hal tersebut dapat dimaklumi mengingat film yang dibintangi oleh aktor muda ini memang tayang siang hari. Ya, nama Emre Kivilcim mulai dikenal luas di Indonesia melalui drama serial TV berjudul Elif yang tayang setiap hari Senin hingga Jum'at pukul 12:30-14.30 WIB. Serial Elif atau Elif Dizisi merupakan film drama seri yang dirilis tanggal 15 September 2014 lalu di Turki yang disiarkan oleh stasiun televisi lokal setempat, Kanal 7. Selain melibatkan sejumlah aktor tampan serta aktris cantik, film drama seri ini juga dikemas dengan alur cerita yang cukup bagus serta menghibur dengan mengambil  setting  tempat di kota Istanbul, Turki. Selim atau Salim merupakan salah satu tokoh dalam film Elif yang diperankan oleh aktor tampan Turki bernama Emre Kivilcim yang kini hanga

Kode Bank BCA, Mandiri, BNI, BRI dan list kode ATM Bersama seluruh Indonesia

Kode Bank BCA, Mandiri, BNI, BRI dan list kode ATM Bersama seluruh Indonesia . Saat hendak melakukan pembayaran maupun transfer antar bank melalui mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM), kesulitan klasik yang paling umum terjadi adalah lupa mengingat kode bank yang dituju atau mungkin memang belum mengetahuinya. Meskipun sebagian besar kode dari bank sudah tertera di mesin ATM, namun tentu untuk mencarinya akan memakan waktu yang cukup lama mengingat jumlah bank yang begitu banyak sehingga Anda harus klik tombol " Selanjutnya >>" untuk mendapatkan kode bank yang dicari. Selain bisa menghemat waktu, mengetahui kode bank terlebih dahulu sebelum melakukan proses transfer tentunya akan membuat transaksi akan jauh lebih cepat dan mudah untuk dilakukan. Oleh karenanya, pada kesempatan kali ini berjibaku.com akan membagikan informasi mengenai daftar kode Bank BCA, Mandiri, BNI, BRI dan list kode ATM Bersama seluruh Indonesia yang bisa Anda gunakan. Untuk mencari Bank yang diingin

Kumpulan Foto-Foto Lucu Valentino Rossi Bareng Pembalap MotoGP

Kumpulan Foto-Foto Lucu Valentino Rossi Bareng Pembalap MotoGP . MotoGP dan dirinya memang seakan sudah sangat identik. Terhitung hingga saat ini ia sudah 19 tahun berkarir di ajang balap motor internasional. Dengan rentang waktu yang demikian panjang, tentu hal tersebut merupakan sebuah bentuk konsistensi yang luar biasa yang bisa di contoh pembalap lain dari dirinya. Valentino Rossi yang lahir pada tanggal 16 Februari 1979 di Urbino, Italia mengawali debut pertamanya di tahun 1996 bersama Aprilia RS125. Kemenangan demi kemenangan ia torehkan hingga ia mampu meraih titel juara dunia di 4 kelas berbeda hanya dalam waktu tujuh tahun berkarier. Sebuah majalah Amerika, Sports Ilustrated menyebutkan jika Vale merupakan salah seorang pembalap tersukses sepanjang masa sekaligus satu-satunya pembalap yang mampu menyabet 9 gelar Juara Dunia di masa karirnya. Selain piawai diatas motor-motor balap miliknya, ia juga merupakan seorang legenda hidup, entertainer sejati, mentor bagi pembalap-pemba